-->

Soal UAS Bahasa Indonesia Kelas 5 Semester 1 dan Kunci Jawaban

Assalamu'alaikum Wr. Wb.
Selamat datang di blog .blogspot.com
 
Pada kesempatan kali ini akan kami bagikan contoh latihan Soal UAS / Ulangan Akhir Semester 1 (Ganjil) Kelas 5 / V SD Mapel Bahasa Indonesia dan Kunci Jawaban - Kurikulum 2006 ( KTSP )



SOAL  UAS BAHASA INDONESIA KELAS  5 SEMESTER 1


A. Marilah  menyilang  (X)  huruf a, b, c, dan d pada jawaban yang benar!

Bacalah pengumuman di bawah ini!

   Diumumkan kepada seluruh anggota drum band " Gema Mulia", bahwa mulai 11 Januari 2009 latihan
   akan  diadakan dua kali seminggu, yaitu setiap hari Sabtu dan Minggu di mulai pukul 15.00 s.d. 17.00.


1. Pertanyaan yang dapat diajukan sesuai pengumuman di atas adalah....
    a. Kapan pengumuman itu mulai berlaku?
    b. Mengapa jadwal latihan diubah menjadi dua kali seminggu?
    c. Di manakah tempat mereka berlatih?                
    d. Siapakah pelatih mereka?

2. Jawaban: Pengumuman ditujukan kepada seluruh anggota drum band " Gema Mulia".
    Pertanyaan yang tepat diajukan untuk jawaban di atas adalah....
    a  Mengapa pengumuman dibuat?
    b. Mengapa seluruh anggota harus mengetahui pengumuman itu?
    c .Kepada siapa pengumuman itu ditujukan?       
    d. Apa tujuan pengumuman itu dibuat?

3. Adik menempel kertas ....lem.
    Pelengkap kalimat di atas yang tepat adalah.....
    a .dengan
    b. oleh
    c. dari                
    d. pada

4. Kemarin SD Jati 1 dibobol maling. Kerugian ditaksir puluhan juta rupiah.
    Komentar yang tepat untuk peristiwa di atas adalah.....

    a. Sudah saatnya keamanan di tiap sekolah ditingkatkan agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.
    b. Itulah akibatnya jika letak sekolah tidak dekat dengan kantor polisi.
    c. Seharusnya para penjahat tidak membobol sekolah yang merupakan sarana pendidikan.
    d. Kesejahteraan memang harus ditingkatkan sehingga tidak akan ada lagi orang yang menjadi maling.

5. Matahari menampakkan diri dari ufuk timur. Petani berangkat ke sawah dengan gembira. Mereka membawa perlengkapan panen dan makanan secukupnya. Hamparan butiran padi yang menguning menunduk minta dituai.
Larat cerita pada paragraf di atas adalah....
     a. di pegunungan
     b. di pinggir hutan
     c. di sawah pagi hari          
     d. di sawah siang hari




Kunci jawaban

1. a
2. c
3. a
4. a
5. c
6. c
7. b
8. a
9. a
10. c


Silakan klik link di bawah ini untuk men download soal selengkapnya :
Demikianlah contoh Soal UAS / Ulangan Akhir Semester 1 Kelas 5 SD Mapel Bahasa Indonesia beserta kunci jawaban - (KTSP). Semoga Bermanfaat.

UAS 1 Kelas 5 selengkapnya :

Kumpulan Soal UAS Kelas 5 SD Semester 1 (Ganjil) Lengkap
LihatTutupKomentar