Upaya Mengatasi Pencemaran Tanah| Banyak orang kurang menyadari bahwa kehidupan manusia sangat bergantung pada tanah. Karena kurang kesadaran itulah manusia sering membuang sisa-sisa aktivitas hidupnya (bahan pencemar) ke dalam tanah. Sisa-sisa tersebut dapat mencemari tanah. Bahan pencemar (polutan) tanah dapat dibedakan menjadi dua, yaitu polutan yang dapat diuraikan secara alami oleh dekomposer (bidegradable), misalnya sisa hewan dan tumbuhan, dan polutan yang tidak mudah atau tidak dapat diuraikan secara alami (nonbiodegradable), misalnya pestisida, logam, plastik, dan kaleng. Komponen polutan tanah seperti kertas 41%, limbah bahan makanan 21%, Gelas 12%, logam besi 10%, Plastik 5%, kayu 5%, Karet dan kulit 3%, Kain (serta tekstil) 2%, Logam alumunium 1%.
Polutan nonbiodegradable dapat menyebabkan kualitas tanah menurun. Turunnya kualitas tanah terjadi karena bahan-bahan tersebut mengganggu kehidupan di dalam tanah, terutama aktivitas mikroba pengurai (dekomposer). Jika hal ini terjadi terus-menerus, tanah akan kehilangan produktivitasnya (tidak dapat digunakan untuk pertanian). Hal ini akan semakin menyulitkan manusia untuk memenuhi kebutuhan pangan. Untuk itu diperlukan upaya-upaya untuk mengatasi pencemaran tanah. Upaya Mengatasi Pencemaran Tanah adalah sebagai berikut...
Upaya Mengatasi Pencemaran Tanah- Memilah sampah yang mudah terurai dan sulit terurai
- Menggunakan sampah organik yang mudah terurai sebagai pupuk kompos
- Menggunakan kembali sampah yang sulit terurai, seperti kardus, kain, botol, dan plastik
- Mengadakan penyuluhan tentang pengelolaan sampah kepada masyarakat
- Membuang sampah pada tempat yang telah disediakan
- Mengurangi penggunaan pestisida buatan atau mengantinya dengan pestisida alami
- Mengolah limbah industri sebelum dibuang ke lingkungan
Jadi, marilah kita mengambil kesimpulan dari dampak pencemaran tanah tersebut, karena dari kesalahan kita seluruh makhluk hidup akan terkena juga dampak dari pencemaran tanah, dengan demikian perlunya kita mengatasi hal tersebut dengan melakukan upaya-upaya seperti yang telah diterangkan diatas.
Baca Juga :
Demikianlah informasi mengenai Upaya Mengatasi Pencemaran Tanah Secara Efektif. Semoga teman-teman menerima dan bermanfaat. Sekian dan terima kasih. "Salam Berbagi Teman-Teman".