-->

Bahan Pelapis dan Harga Sofa Picanto

Bahan Pelapis dan Harga Sofa Picanto - Pemahaman orang terhadap sofa sekarang ini hanyalah sebatas pada sofa sebagai tempat duduk. Tetapi Anda perlu mengetahui bagaimana fungsi sofa yang seharusnya. Sofa sendiri merupakan pengembangan dari kursi yang hanya terbuat dari kayu. Namun, sofa sekarang mengalami pengembangan ditambah busa dan kulit sebagai pelapis. Pengembangan ini menjadikan sofa lebih nyaman dan empuk sebagai tempat duduk. Salah satu produk terbaru adalah sofa picanto. Sofa picanto merupakan sofa desain jepang. Desain jepang ditawarkan membuat harga sofa picanto lebih mahal. Pada ulasan kali ini kami akan menjelaskan bahan utama sofa picanto.

harga picanto 2015,picanto 2012,picanto 2014,picanto bekas 2015,picanto morning 2015,picanto 2009,picanto matic 2015,
Baca juga : Harga Sofa Ponorogo Dengan Tipenya

 Kulit asli
Bahan kulit merupakan bahan yang paling memiliki nilai jual tinggi. Selain bahannya yang awet, dalam merawat kebersihannya juga lebih mudah. Bahan dari kulit yang baik adalah kulit dari punggung sapi. Kulit yang tidak berlipat membuat bahan kulit lebih berkualitas. Harga sofa picanto dengan bahan kulit asli tentunya paling mahal. Selain bahannya susah dicari, bahan kain ini lebih tahan lama. Pembuatan sofa picanto dengan menggunakan bahan kulit ini prosesnya terbilang agak lama.

 Suede
Suede merupakan bahan utama pelapis sofa yang terbuat dari kulit bagian belakang. Bagian dasar dari bahan suede ini sedikit berbulu. Kekurangan dari bahan pelapis ini lebih mudah kotor dan susah dibersihkan karena kotoran biasanya terselip disela-sela bulu. Untuk kelebihannya sendiri bahan suede lebih tahan lama. Karena harga suede asli yang terlalu mahal, ada bahan pengganti suede yang dinamakan microfiber. Microfiber terbuat dari polyester. Bahan dasar sintetis membuatnya mirip dengan suede. Untuk masalah kualitas, tentunya microfiber lebih rendah tetapi bisa dapat dengan harga yang lebih murah. Harga sofa picanto dengan menggunakan pelapis suede akan lebih mahal dari pada menggunakan microfiber.

 Oscar
Oscar merupakan bahan pelapis sofa yang mirip dengan bahan kulit. Bahan oscar sangat banyak diminati para pencari sofa. Selain harganya yang lebih murah, sofa yang terbuat dari pelapis oscar pastinya dipatok dengan harga murah. Walaupun dengan harga murah, Anda tetap dapat menikmati sofa dengan tampilan kulit. Harga sofa picanto dengan bahan pelapis oscar pastinya lebih murah dari bahan kulir maupun suede. Untuk masalah ketahanan bahan ini lebih rendah, biasanya terjadi keretakan dibagian yang biasa terlipat saat diduduki. Namun dalam hal kebersihan, sofa dengan bahan pelapis oscar mudah untuk dibersihkan.

Itulah sedikit ulasan terkait sofa picanto dengan berbagai bahan pelapis. Selain desain sofa picanto yang menarik, disini Anda bisa melihat lebih dalam terkait bahan pelapis yang akan menentukan ketahanan dan harga sofa picantoini. Selain itu, Anda bisa menentukan targetan ingin membeli sofa dengan bahan seperti apa sesuai dengan tipe Anda. Karena setiap pelapis sofa mempunyai kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
LihatTutupKomentar